Kamis, 05 Mei 2011

Saham AS Berjangka Melorot Jelang Laporan Pendapatan GM

Saham AS berjangka terpantau melemah pada hari Kamis menjelang laporan penjualan toko, serta laporan pendapatan dari General Motors Co. Penurunan ini sekaligus menandai tiga hari berturut saham AS berjangka melorot mengikuti kinerja saham global yang terpuruk sejalan dengan likuidasi aset berisiko menyebar ke berbagai bursa belahan dunia.
 
Data tenaga kerja ADP sebelumnya telah menyeret saham Dow Jones Industrial Average, hari ini pada pukul 20.30 kembali dirilis klaim tunjangan penganggur yang kurang positif karena data tersebut masih diatas level psikologis 400,000 klaim.
 
Dilanjutkan pidato Gubernur Fed Ben Bernanke pada pukul 21.30 WIB. Dari sisi kalender laporan earning selain General Motor, akan dilaporkan juga pendapatan Kraft Foods Inc, AIG dan Visa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar