Kamis, 19 Mei 2011

Wall Street Menguat Bersama Komoditas

Saham AS ditutup dekat level tinggi sesi, mengembalikan penurunan beruntun selama 3 hari seiring pulihnya harga komoditas, dan setelah Federal Reserve dalam minutes-nya tidak memerika indikasi untuk mengetatkan kebijakan dalam waktu dekat. Raksasa minyak ExxonMobil dan Chevron naik seiring kenaikan pada harga minyak dan salah satu saham yang memimpin kenaikan indeks sahamblue-chip.
Hewlett-Packard memimpin penurunan pada Dow untuk kedua harinya setelah raksasa teknologi ini melaporkan hasil earnings yang buruk pada hari Selasa dan terkena downgrade oleh JPMorgan menjadi "neutral" dari "overweight." Broker juga memangkas target harga produsen PC ini menjadi $42 per lembar saham dari $55, mengatakan revisi pada outlook HP untuk kuartal fiskal ketiga dan tahun ini “sangat mengecewakan." Bursa saham juga terdorong naik oleh dollar, yang diperdagangkan turun hampir sepanjang sesi, dan fakta bahwa “absennya faktor negatif pada pasar,” ucap Quincy Krosby, strategis pasar Prudential Financial.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar