Rabu, 20 Juli 2011

Yen Kalah Bersaing dengan Mata Uang Lain

Dolar naik terhadap yen untuk pertama kalinya dalam tiga hari setelah Presiden Barack Obama mendukung langkah-langkah pemotongan defisit yang diusulkan oleh para senator. Hal tersebut jelas  meringankan kekhawatiran terhadap AS yang bergerak lebih dekat ke dalam default.
 
Dolar diperdagangakan naik sebesar 0,2% menjadi 79,23 yen pada pukul 4.09 di New York dari 79,04 kemarin setelah sebelumnya jatuh sebanyak 0,3%. Sementara itu Euro meningkat 0,2% menjadi $ 1.4133 dari $ 1.4112 setelah mengalami kenaikan sebanyak 0,7%. Euro terhadap yen Jepang naik 0,5% menjadi 112,05 yen dari 111,55 yen.
 
Mata uang negara-negara pengekspor  komoditas  naik karena saham dan minyak mentah juga mengalami kenaikan. Dolar Selandia Baru naik terhadap semua dari 16 mitra utama dilaporkan oleh Bloomberg, meningkat  sebesar 1,5% ke rekor 85,73 sen  AS. Dolar Australia naik 1,1% menjadi $ 1,0724.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar