Masalah Hutang Kembali Bebani Euro
Euro melemah untuk hari kedua terhadap dollar akibat kekhawatiran mengenai hasil pertemuan para pemimpin negara Uni Eropa yang berjuang untuk mencari jalan keluar bagi krisis keuangan zona Eropa.
Euro melemah terhadap 13 dari 16 mata uang utama lainnya. Sementara poundsterling kembali menguat untuk hari ketiga terhadap euro menjelang dirilisnya hasil pertemuan pembuat kebijakan bulan ini dari Bank of England.
“Negara-negara di Eropa harus melakukan restrukturisasi keuangannya kembali, menyebabkan berkurangnya permintaan,” menurut Daisuke Karakama , ekonom pasar Mizuho Corporate Bank Ltd., Tokyo. “Hal ini membebani euro.”
Euro melemah ke $1.4168 di Tokyo dari $1.4196 di New York kemarin, saat euro melemah 0.2%. Euro melemah ke 114.84 yen dari 114.95 yen. Dollar di 81.04 yen dari 80.97 yen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar